• (0322) 321010
  • bpkad@lamongankab.go.id
  • Jl. Basuki Rakhmad No. 2 Lamongan
Berita
Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Tahun 2024

Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Tahun 2024

Senin (21/4), menerima LHP (Laporan Hasil Pemeriksaan) atas LKPD (Laporan Keuangan Perangkat Daerah) Tahun 2024 dari BPK (Badan Pemeriksa Keuangan) Jawa Timur, Bupati Lamongan Yuhronur Efendi atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Lamongan memperoleh hasil Opini WTP (Wajar Tanpa Pengecualian). Hal tersebut menambah perolehan Opini WTP Kabupaten Lamongan menjadi 9 (sembilan) kali berturut-turut.

Pemeriksaan atas LKPD ini sendiri ditujukan untuk memberikan opini tentang kewajaran penyajian laporan keuangan oleh pemerintah daerah. Dalam kesempatan tersebut disampaikan pula oleh Kepala BPK Perwakilan Jawa Timur Yuan Candra, bahwa penyampaian LKPD oleh Kabupaten Lamongan merupakan yang tercepat. Beliau berharap LKPD yang telah diperiksa ini dapat digunakan sebagai dasar pengambilan keputusan oleh DPRD dan Pemerintah Daerah, terutama terkait penganggaran.

Meski memperoleh Opini WTP, kami minta Pemerintah Daerah tetap serius menindaklanjuti rekomendasi yang disampaikan BPK dalam LHP ” pesannya.